Pj Bupati Taput Minta RSUD Tarutung Layani Masyarakat Setulus Hati


pj bupati taput minta rsud tarutung layani masyarakat setulus hati
Taput, MISTAR.ID
Penjabat (Pj) Bupati Tapanuli Utara (Taput) Dimposma Sihombing meminta RSUD Tarutung memberikan pelayanan maksimal, saat memimpin apel di rumah sakit milik pemerintah itu, Kamis (30/5/24).
Dikatakan Dimposma, RSUD Tarutung merupakan salah satu pelayanan publik yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. “Untuk itu, layanilah masyarakat dengan setulus hati, sesuai dengan Motto RSUD Tarutung,” katanya.
Baca Juga : Pj Bupati Taput Monitoring Program Percontohan PKK di Desa Pohan Julu
Dimposma menyebutkan dirinya siap menerima langsung segala bentuk saran atau kritikan dan pengaduan baik dari masyarakat maupun dari ASN.
“Saran, kritikan dan pengaduan bapak/ibu ASN beserta masyarakat saya terbuka untuk menerimanya, boleh disampaikan baik melalui WA ataupun tatap muka langsung,” pungkasnya. (fernando/hm24)